03/09/12

Gado-Gado Siram

Bikin gado-gado siram ini saat hari kedua lebaran, sayurannya pun sesuai stok kulkas aja soalnya tukang sayur dah libur dari 4 hari sebelum lebaran. Bumbunya aku bikin agak encer dari resepnya soalnya yang suka bumbu kentel cuma aku jadi ngalah deh diencerin. Untuk sayuran tergantung selera saja juga untuk kentang, telur, tahu, tempe juga tergantung selera dan stok.

Gado-Gado Siram
Bahan:
Jeruk limau
Kentang rebus, telur rebus, Tahu tempe goreng (potong sesuai selera)

Sayuran:
Kacang panjang
Bayam/kangkung
Kol/tauge
Timun
Labu, Jagung

Bumbu kacang haluskan:
300 gr kacang tanah goreng
1sdt garam
3 cabe merah
2 rawit
1 bulatan gula merah (kalo suka pedes kurangi gulanya jadi separonya saja)

Cara Membuat:
1.    Rebus sayuran, tiriskan lalu tata dipiring saji
2.    Tambahkan kentang rebus, telur rebus atau kalau suka bisa tahu tempe goreng yang dipotong2. Sisishkan
3.    Cairkan bumbu kacang dengan kurleb 200 ml air matang lalu kucuri dengan air jeruk limau.
4.    Siramkan ke gado2 dipiring saji
5.    Hidangkan dengan kerupuk ataupun lontong.

dengan lauk krupuk, tempe goreng dan empal....cukup nendang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar