Resep Masakan - Omelet Daging
Resep Masakan - Omelet Daging
Bahan :
- 100 gr daging cincang
- 2 butir telur ayam
- 1 sdk makan tepung maizena
- 2 sdk makan air
- garam dan merica secukupnya
- Kocok telur kemudian masukkan daging, tepung maizena, air, garam dan merica.
- Aduk rata
- Dadar adonan di wajan hingga kuning dan matang
- Hidangkan omelet dengan tambahan saus sambal atau saus tomat diatasnya.
Resep Masakan - Chicken Cordon Bleu
Resep Masakan - Chicken Cordon Bleu
Bahan:
2 dada ayam, tanpa kulit
2 lembar irisan roast beef (daging sapi panggang)
2 sdt mustard
garam & merica secukupnya
Kulit:
tepung terigu (plain flour)
tepung roti (bread crumbs)
1 butir telur kocok
Cara:
1. Belah dada ayam secara horisontal (melebar), tapi jangan sampai terpotong. Buka di tengah, lumuri dengan mustard, garam & merica.
2. Letakkan roast beef di tengah2 dada ayam, tutup kembali. Bila perlu, tusuk dengan tusuk gigi agar tidak terbuka. Taruh di kulkas selama 30 menit.
3. Labur dada ayam dengan tepung terigu, lalu celupkan dalam telur kocok. Setelah itu labur dengan tepung roti sampai seluruh permukaan dada ayam terlapisi.
4. Goreng dengan api kecil dulu. Setelah 3/4 matang, besarkan api. Jangan lupa buang tusuk gigi setelah menggoreng, sebelum menghidangkan.
5. Sajikan dengan saus tomat atau sambal ABC.
Dikirim oleh : Levina
Resep Masakan Barat - Resep Pancake Swedia
Bahan:
- 175 gram tepung terigu
- 225 ml susu cair
- 4 butir telur ayam
- 3 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam
- Topping sesuai selera Anda, bisa cokelat cair, selai blueberry, potongan strawberry atau whipped cream
- Kocok tepung terigu, susu cair, telur, gula dan garam hingga tercampur rata.
- Panaskan wajan pancake, tuang adonan hingga membentuk lingkaran, tunggu hingga bagian atas memadat, kemudian balik dan masak hingga semua bagian matang.
- Ulangi proses nomor 2 hingga adonan habis.
- Anda bisa melipat pancake beberapa kali, lalu tuang topping yang Anda suka.
- Bisa juga Anda sajikan dengan menumpuk pancake berbentuk bulat hingga beberapa lapis lalu memberi topping di atasnya.
- Sajikan selagi hangat.
© Vemale
© retete-on-line
Tidak ada komentar:
Posting Komentar