Sesuai namanya yang Chocolate Brownie Cotton Cake, cake ini lembuuut banget selembut cotton. Betul-betul cake yang memanjakan karena diantara cake coklat yang lembut ada isian coklatnya. Walaupun bahan-bahannya cukup mahal tapi gak akan rugi karena cake ini lezzaat sekali (ono rego ono rupo berlaku sekali buat cake ini).
Selama ini aku nehi2 kalo liat resep dengan telur segambreng-gambreng tapi dengan kucobanya cake ini maka dengan ini daku menyatakan bahwa: gak akan liat2 telur lagi, karena setiap resep itu punya keunggulannya tersendiri.
Ayo dibikin ibu2, karena beleive me cake ini jauh lebih enak dan moist dibanding cotton cake yang pernah kubeli dari toko cake terkenal.
filling tengahnya bisa diganti selai bluberry atau selai strawberry lho |
Chocolate Brownie Cotton Cake
Penulis: Fatmah Bahalwan
* Bahan A.: 500 gr putih telur
400 gr gula pasir
* Bahan B.: 15 btr kuning telur
3 btr telur utuh
220 gr susu segar
1 sdt vanili
* Bahan C.: 125 gr tepung terigu
50 gr coklat bubuk
180 gr mentega
* Bahan D.: 1 sdm pasta coklat BF
1 sdm pasta mocca
Cara membuat:
1. Siapkan 2 bh loyang 30x20x4cm, poles mentega dan lapisi kertas roti, poles lagi. Siapkan coklat spread.
2. Kocok bahan A hingga kaku, sisihkan.
3. Bahan B : panaskan susu , tidak boleh mendidih, masukkan telur, dan vanili aduk rata dengan balloon whisk, sisihkan, jaga tetap hangat.
4. Bahan C : lelehkan mentega, masukkan tepung terigu dan coklat bubuk yang sudah diayak sekaligus, aduk rata hingga menjadi adonan pasta.
5. Satukan adonan B dan C, aduk rata, lalu beri sedikit demi sedikit adonan putih telur sambil diaduk hingga rata dan menjadi adonan ringan. Masukkan bahan D, aduk rata.
6. Bagi dua adonan sama rata, tuang dalam loyang. Oven dengan steam bake selama lk. 45’menit dengan suhu 180’C. Angkat, dinginkan.
7. Balik salah satu cake diatas alas kue, beri filling coklat spread siap beli, tumpuk dengan satu lembar cake lagi.
400 gr gula pasir
* Bahan B.: 15 btr kuning telur
3 btr telur utuh
220 gr susu segar
1 sdt vanili
* Bahan C.: 125 gr tepung terigu
50 gr coklat bubuk
180 gr mentega
* Bahan D.: 1 sdm pasta coklat BF
1 sdm pasta mocca
Cara membuat:
1. Siapkan 2 bh loyang 30x20x4cm, poles mentega dan lapisi kertas roti, poles lagi. Siapkan coklat spread.
2. Kocok bahan A hingga kaku, sisihkan.
3. Bahan B : panaskan susu , tidak boleh mendidih, masukkan telur, dan vanili aduk rata dengan balloon whisk, sisihkan, jaga tetap hangat.
4. Bahan C : lelehkan mentega, masukkan tepung terigu dan coklat bubuk yang sudah diayak sekaligus, aduk rata hingga menjadi adonan pasta.
5. Satukan adonan B dan C, aduk rata, lalu beri sedikit demi sedikit adonan putih telur sambil diaduk hingga rata dan menjadi adonan ringan. Masukkan bahan D, aduk rata.
6. Bagi dua adonan sama rata, tuang dalam loyang. Oven dengan steam bake selama lk. 45’menit dengan suhu 180’C. Angkat, dinginkan.
7. Balik salah satu cake diatas alas kue, beri filling coklat spread siap beli, tumpuk dengan satu lembar cake lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar