19/06/09

Espresso Brownies


Virus Espresso Brownies akhirnya menular juga ke orang yang males baking seperti aku, hihihi...beraniiiii...karena brownies adalah cake yang anti gagal, dan ternyata memang begitulah adanya. Horeeee....Mba R, Mira, Mae, Rurie, Teh Elsye...semuaaaa dah coba, ini dia nih....Espresso Brownies ku...Uenaaaaaakkkkk...benerannnnn.....


Resep saya copy abis dari Kedai Rachmah....taraaaaaa.... ^_^ :

Espresso Brownies

Source : Linda Collister's Brownies Book

Ingredients :

230 gr Good quality plain chocolate ( aku pake MCC Nestle melted...ike)
115 gr unsalted butter, softened (Devondale...ike)
300 gr caster sugar (CSR...ike) , sedikit trouble, gula caster kurang 50 gr, jadi dicampur gula putih halus...:)
5 large free range eggs, lightly beaten
4 tablespoons, strong espresso coffee, (aku pakai Vittoria Coffee Espresso...ike)
70 gr plain flour
70 gr cocoa powder, plus extra for dusting ( cadbury chocolate...ike)

Direction :

Siapkan loyang (ike pakai pyrex 20x20x4) : alasi dengan kertas roti dan olesi dengan margarin. Panaskan oven hingga mencapai suhu 160 - 165 Celcius.

Kocok butter dan gula hingga lembut, sisihkan.
Kocok telur dengan ringan menggunakan mixer sampai berbusa ( sengaja ngocoknya cuma bentar biar gak terlalu encer, sekitar 1 menit aja, high speed ).
Masukkan kocokan butter+gula kedalam kocokan telur, kocok sebentar hanya hingga rata. Tambahkan larutan kopi, kocok hingga rata.
Masukkan tepung, coklat bubuk, aduk rata.
Lalu tuang coklat cair, dan aduk kembali hinga benar benar rata.
Tuang pada loyang 20x20x4 cm, panggang dalam oven suhu 160-165 degC selama 35-45 menit atau hingga matang.


Hasilnya seperti ini....


Source : Mba Rachmah ^_*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar